Lain-lain Ciproxin

Lain-lain Ciproxin


Lain-lain dengan merk Ciproxin ini diproduksi oleh PT Kalbe Farma

INDIKASI


Ciproxin® cocok untuk mengobati infeksi yang disebabkan oleh patogen yang sensitif terhadap ciprofloxacin seperti: infeksi saluran kemih, termasuk sistitis, prostatitis, uretritis dan servisitis gonore;infeksi saluran cerna termasuk demam tifoid dan paratifoid;infeksi saluran napas kecuali pneumonia yang disebabkan streptokokus;infeksi kulit dan jaringan lunak;infeksi tulang dan sendi.

KONTRA INDIKASI


Pasien yang terbukti hipersensitif terhadap ciprofloxacin maupun obat lain dari golongan kuinolon. Anak-anak, remaja dalam masa pertumbuhan dan wanita hamil maupun menyusui.

KETERANGAN


Komposisi:
Ciprofloxacin (dalam bentuk HCl, H2O): tablet 250, 500, 750 mg;(dalam bentuk laktat): cairan infus 100 ml (200 mg), 200 ml (400 mg).
Indikasi:
Ciproxin® cocok untuk mengobati infeksi yang disebabkan oleh patogen yang sensitif terhadap ciprofloxacin seperti: infeksi saluran kemih, termasuk sistitis, prostatitis, uretritis dan servisitis gonore;infeksi saluran cerna termasuk demam tifoid dan paratifoid;infeksi saluran napas kecuali pneumonia yang disebabkan streptokokus;infeksi kulit dan jaringan lunak;infeksi tulang dan sendi.
Peringatan dan Perhatian:
Ciproxin® harus diberikan hati-hati pada penderita usia lanjut, penderita epilepsi dan penderita dengan kerusakan SSP.
Interaksi:
Oral: antasid yang mengandung mineral mengurangi penyerapan ciprofloxacin. Ciproxin® harus ditelan 1-2 jam sebelum atau 4 jam setelah minum antasid. Hal ini tidak berlaku untuk antasid yang tidak mengandung aluminium atau magnesium (misalnya penghambat reseptor H1). Oral/i.v.: ciprofloxacin dapat meningkatkan konsentrasi teofilin di serum. Kombinasi kuinolon dosis tinggi dengan obat anti inflamasi non steroid tertentu dapat menyebabkan konvulsi.
Efek yang Tidak Diinginkan:
Gangguan pencernaan, gangguan SSP, reaksi hipersensitivitas, efek terhadap renal/urogenital, efek samping hati, gangguan kardiovaskuler dan reaksi lain;efek terhadap darah dengan parameter laboratorium seperti eosinofilia, leukositopenia, peningkatan sementara kadar transaminase dan alkali fosfatase.
Dosis:
Tergantung indikasi, 2 X 250-750 mg (oral)/hari atau 2 X 200-400 mg (i.v.)/hari. Dosis dikurangi bila bersihan kreatinin di bawah 20 ml/menit.

Kemasan: Cairan Infus

Lain-lain Ciproxin Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Hari Media Sosial

0 comments:

Post a Comment